Langsung ke konten utama

ALERGI PADA ANAK, Share Via Group WA TerFavorit

Assalamu alaikum wr.wb.
Sharing mengenai masalah alergi pada anak.

♻ Apa itu alergi?
Menurut World Allergy Organization, alergi adalah reaksi hipersensitivitas yang diperankan oleh mekanisme imunologi.
Pada keadaan normal, mekanisme pertahanan tubuh tergantung pada aktivasi sel yang disebut sel B dan sel T. Apabila terdapat aktivasi berlebihan oleh antigen asing disebut reaksi hipersensitivitas.

🍃Menurut Gell dan Coombs, ada 4 tipe reaksi hipersensitifitas :
•Tipe 1 (immediate type) : reaksi yang ditimbulkan cepat, melibatkan antibodi IgE & mast cell, akibat terpapar oleh antigen asing sebelumnya.
Beberapa manifestasinya : hay fever, alergi makanan, rhinitis alergi, asma bronkial, dermatitis atopi, reaksi anafilaksis.

• Tipe 2 (antibody mediated) : penyakit yg disebabkan ikatan antara antibodi selain IgE dengan target antigen yg berada pada permukaan sel/ jaringan sehingga menyebabkan kerusakan sel/jaringan.
Contohnya anemia hemolitik, idiopatik trombositopenia purpura, pemfigus vulgaris, demam reumatik akut, penyakit Grave, Miastenia Gravis

• Tipe 3 (immune complex disease) : penyakit yg disebabkan pembentukan kompleks imun yg mengendap di pembuluh darah.
Contohnya lupus eritematosus sistemik, poliarteritis nodosa, post-streptococcal glomerulonefritis

• Tipe 4 ( T cell mediated) : penyakit yg diakibatkan aktivasi sel T yg menyebabkan kerusakan jaringan (tipe lambat).
Contohnya dermatitis kontak, reumatoid artritis.

Pada kenyataannya, sering kali keempat mekanisme ini saling mempengaruhi bila salah satu teraktivasi.

🌸 Apa saja yg dapat menjadi alergen?
Alergen adalah substansi yang memiliki antigen yang dapat mencetuskan reaksi alergi.
Alergen bisa didapat dari mana saja, diantaranya :
🍛 kandungan glikoprotein di dalam makanan (contoh yang umum : telur, kacang-kacangan, ikan, makanan laut, gandum, susu sapi, bumbu penyedap, zat pewarna)
💨 debu, serbuk tanaman, asap rokok, polutan udara, zat pewangi, zat pembersih, zat kimia lain
🐹 bulu binatang, partikel serangga, sengatan serangga, kecoa, kutu, tungau, jamur dinding, dll.

👣Bagaimana gambaran klinisnya?
Alergi dapat menyerang semua organ tanpa terkecuali. Manifestasi klinis yang terjadi bergantung dari organ mana yang menjadi target organ, diantaranya :

👄 Mulut : mulut bengkak, nyeri gigi atau gusi tanpa ada infeksi gigi, gusi mudah berdarah, air liur meningkat

👃Hidung : hidung tersumbat, bersin-bersin, hidung gatal, pilek, post nasal drip (rhinitis alergi)
👅Tenggorokan : tenggorokan kering, gatal, langit-langit mulut gatal, suara serak
👂Telinga : telinga terasa penuh, berdengung, telinga bagian dalam gatal, gangguan pendengaran yg hilang timbul, pusing, gangguan keseimbangan

🍀 Sistem pernapasan : batuk berkepanjangan terutama malam & pagi hari, banyak lendir di saluran napas atas (mucus bronchial), asma (sesak, mengi), napas berbunyi grokgrok

🌹 Sistem pembuluh darah & jantung : palpitasi (berdebar-debar), flushing (muka kemerahan), tekanan darah rendah, nadi meningkat, pingsan

🌷 Sistem pencernaan : muntah, perut kembung, kram perut, diare, konstipasi, sering buang angin, anus terasa gatal atau panas

🍁Sistem saluran kemih & kelamin : sering BAK, tidak bisa menahan BAK, sekret vagina, gatal/kemerahan/bengkak pada genitalia

🍄 Sistem muskuloskeletal : nyeri tulang, nyeri otot, nyeri sendi

👀 Mata : mata berair, kelopak mata kemerahan & bengkak, nyeri di dalam mata, bagian bawa mata tampak kehitaman

🌵Kulit : kulit gatal, bengkak(biduran), beruntus-beruntus merah (dermatitis) terutama daerah lengan atas, bekas hitam seperti digigit nyamuk, pada bayi sering timbul ruam merah di daerah pipi, bokong, selangkangan (dermatitis atopi)

⏰ Apakah alergi bisa hilang?
Alergi makanan sering terjadi pada tahun pertama usia kehidupan. Ada penelitian yang mengatakan 2/3 pasien akan toleran setelah menghindarkan makanan selama 1-2 tahun, sementara 89% anak dengan alergi susu sapi akan toleran pada usia 2-3 tahun. Namun hal ini tidak berlaku bagi anak yang memiliki alergi terhadap kacang, ikan dan tree nuts. Selain itu, apabila onset alergi makanan terjadi pada usia yang lebih tua, sifat toleran akan lebih sulit tercapai.

Dari berbagai penelitian mengungkapkan bahwa ada yg disebut Allergy March atau perjalanan alamiah penyakit alergi yg timbul sesuai dengan perkembangan usia.

Terdapat banyak varian dari allergy march ini, namun secara umum dapat digambarkan seperti di bawah ini:
1. Usia sejak lahir - 5tahun : organ yg sangat sensitif adalah kulit dan saluran cerna
2. Usia 5-12 tahun : saluran napas termasuk asma dan hidung
3. Usia 15 tahun - dewasa : biasanya gejala asma mulai berkurang namun gangguan hidung berkepanjangan menjadi rhinitis alergi dan sinusitis

Ini bukan merupakan patokan mutlak, sangat memungkinkan terjadi variasi pada setiap anak.

Fenomena allergy march inilah yg menunjukkan pada usia tertentu alerginya menghilang, padahal sebenarnya alerginya beralih manifestasi.

Dengan mengetahui fenomena ini, dapat membantu kita untuk meminimalisir risiko berkembangnya penyakit alergi berat di kemudian hari.

✨✨✨✨✨✨✨✨✨✨

🏡 Take home messages :
✔ Deteksi dini gejala alergi pada anak (terutama yang memiliki riwayat keluarga) perlu dilakukan agar anak terhindar dari keluhan alergi yg lebih berat & berkepanjangan di kemudian hari
✔ Hindari paparan alergen di lingkungan sekitar
✔ Pemberian asi eksklusif selama 6 bulan
✔ Hindari pemberian makanan padat dini karena dapat meningkatkan risiko timbulnya alergi
✔ Pada anak yg memiliki risiko alergi tinggi, tunda pemberian makanan yg umumnya menjadi penyebab alergi
✔ Biasakan membaca label komposisi dalam produk makanan
✔ Bila timbul gejala alergi, segera identifikasi pencetusnya dan hindari!
✔ Bila sulit untuk mengidentifikasi pencetus tersebut, sebaiknya konsultasikan dengan dokter untuk melakukan uji kulit atau tes provokasi
✔ Setelah diagnosis alergi ditegakkan, pengobatan utamanya adalah eliminasi ketat!
✔ Namun perlu diperhatikan pada kasus alergi makanan, untuk menggantikan makanan tersebut dengan bahan lain yang memiliki nilai kalori & kandungan gizi yang sama agar tidak mengganggu proses tumbuh kembang anak
✔ Dianjurkan untuk melakukan rechallenge selang 1-3tahun terhadap alergen tersebut

Sumber :
📚 Children's allergy center online
📚 gizi.depkes.go.id
📚 Pedoman pelayanan medis Ikatan Dokter Anak Indonesia
📚 Sanders Basic Immunology
📚 Nelson Textbook of Pediatrics
📚 Saripediatri

Komentar

Postingan populer dari blog ini

KISAH DRAMATIS BEBAS HUTANG... (1), Share Via FB @Saptuari

KISAH DRAMATIS BEBAS HUTANG... (1) Kemarin di Group WhatsApp Syarea World para Pengusaha yang merindukan bisnis yang Syariah, ada salah satu member yang berceri ta kisah perjuangan bebas jeratan hutang riba. Kisah yang membuat haru member group lainnya yang sudah penuh sesak itu. Kisah ini seperti mengingatkan kita tentang ancaman Allah memusnahkan riba.. "Allah MEMUSNAHKAN RIBA DAN MENYUBURKAN SEDEKAH, dan Allah tidak menyukai orang yang tetap dalam kekafiran dan selalu berbuat dosa" -QS Al Baqarah 276 Dan ternyata ketika harta riba dimusnahkan, solusinya cuman satu... TOBAT, KEMBALI KE ALLAH! Hanya Allah lah yang akan mendatangkan kemudahan-kemudahan dan solusinya.. Atas izin mister FR ini, saya membagi kisahnya untuk kalian semua. Berikut kisahnya.. --------------------- "Mohon maaf sebelumnya, saya bercerita kisah ini semata-mata untuk semua saudara-saudara saya warga syaREA world ini, semoga bisa mengambil hikmahnya dari ujian hidup kita masing-masing. Jadi ...

Easy Copywriting, Rahasia Menjual Produk Laku Keras Nggak Karuan

Rahasia Menjual Produk Apapun Hingga Laku Keras Nggak Karuan. Salah satu buku   BEST SELLER  karya Kang Dewa Eka Prayoga yang fenomenal karena telah membantu para penjual Online berhasil produk-produknya hingga laku keras. Sangat mudah mempraktekannya, dipaparkan secara jelas sampai tuntas.  Buku ini memberikan panduan Copywriting yang mudah dipahami : - Bagaimana Memperbesar Konversi Penjualan Hingga 300% - Bagaimana Menulis Penawaran Yang SULIT DITOLAK Calon Pembeli - 17 Taktik Promosi Yang Terbukti Menghasilkan Apa kata mereka tentang Easy Copywriting Jadi tunggu apa lagi, bukunya bukunya bener-bener SANGAT TERBATAS loohh, siapa cepat dia dapat. Untuk Order / Pembelian silakan klik disini : EASY COPYWRITING

JURUS ELANG MELUMAT RIBA, Share Via FB @Saptuari

JURUS ELANG MELUMAT RIBA Elang Gumilang, tidak berubah sejak 8 tahun lalu saya mengenalnya, tetap bersahaja.. Setiap yang keluar dari mulutnya selalu bermakna. Sudah enam kali saya tidur sekamar dengannya, ketika dulu kami mengisi seminar bareng di berbagai kota. Ngobrol hingga larut malam, mendengar visinya tentang ekonomi Islam yang selalu membuat saya mendengkur duluan. Ilmunya melesat jauh di depan, visinya sudah 100 km ketika saya masih 1 km.  Tiap pagi di kamar dia yang minta ijin sholat dhuha duluan, khusuk diatas sajadah kecilnya. Sejak remaja sudah menempa hidupnya jualan donat, jualan minyak, sampai ketika kuliah IPB, tidak malu jualan lampu di kampusnya. Semua jadi ilmu yang menempa hidupnya. Elang Gumilang, yang namanya ketika dipanggil sebagai pemenang pertama ajang bergengsi entrepreneur 2007, dia langsung sujud syukur di atas panggung, disaksikan 2000 lebih pasang mata di JCC, di usianya yang baru 22 tahun sudah berbisnis property dan membangun ratusan rumah sederh...

Emak-Emak Jago Jualan!!

Hai Emak-emak yang superrrr.. Mau tau cara mempunyai penghasilan sendiri, lumayan donk buat belanja-belanji. Yessss, disini bakal diajarin : - Cara Emak-Emak Memilih Bisnis yang Terbukti Laris - Tips dan Trik Praktis Manajemen Uang Bisnis - Teknik Service Excellent yang Bikin Pelanggan Puas - Bagaimana Manajemen Waktu Emak-Emak Jago Jualan yang Optimal - Optimasi Facebook dan Instagram Marketing ala Emak-Emak - Jurus 9T Mengalahkan Kompetitor - Strategi Jitu Meningkatkan Penjualan agar Banyak Orderan Ini semua Ditulis langsung oleh jagoannya seorang Praktisi Penjualan yang berpengalaman dan telah menghasilkan dari rumahan. Isinya tentang strategi dan teknik yang mudah dipraktikkan oleh emak-emak dan semua orang dengan bahasa yang mudah dimengerti, disertai Ilustrasi, dan TANPA BASA-BASI . Terbukti Ampuh Menghasilkan Ratusan juta bahkan Milyaran Rupiah. Pasti mau tau juga buktinya donk... ini sebagian testimoninya ya Bun.. Oiya, bukunya lagi PRO...